Selasa, 24 September 2019

Demo Mahasiswa

Ratusan Mahasiswa Bekasi Mulai Berangkat ke Gedung DPR/MPR  Pakai KRL.
450 Aliansi Mahasiswa Bekasi Mulai Berangkat ke Jakarta Pakai KRL
Ratusan mahasiswa asal Bekasi yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Bekasi mulai berangkat ke Gedung DPR/MPR, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2019). 

Ratusan mahasiswa asal Bekasi yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Bekasi mulai berangkat menuju DPR/MPR, Jakarta Pusat, Selasa (24/9/2019).
Mereka berangkat menggunakan KRL (Commuter Line), sekitar pukul 13.30 WIB.
Mereka berpakaian serba hitam dengan pita merah di lengan tangannya.
Ada juga yang menggunakan almamter kampus. Aliansi ini gabungan dari mahasiswa Unisma, Universitas Bhayangkara, dan lainnya.
Aliansi Mahasiswa Bekasi sebelumnya, berkumpul di Lapangan Alun-alun Kota Bekasi.
Mereka melakukan orasi dan berjalan kaki menuju ke stasiun naik KRL (Commiter Line) ke DPR/MPR.
"Tolak.. tolak.. tolak RUU, tolak RUU sekarang juga", seru orator menggunakan pengeras suara di Stasiun Bekasi.
Hampir delapan gerbong KRL penuh dengan massa mahasiswa.

Koordinator Lapangan Hafidz Fawasrus mengatakan ada sekitar 450 massa mahasiswa dari Aliansi Mahasiswa Bekasi.
"Kami gabungan, dan ini kami milih KRL biar bisa lebih mudah dari pada naik motor," ucap dia, Selasa (24/9/2019).
Hafidz menambahkan ratusan mahasiswa akan turun di Stasiun Palmerah.
Lalu, mereka akan kembali long march menuju Gedung DPR/MPR RI.
"Jelas tuntutan kita tolak revisi UU KPK yang telah disahkan itu. Kita minta dibatalkan, KPK itu menjadi lembaga yang independen, tidak terintervensi dari kekuasaan manapun, dari eksekutif, legislatif dan yudikatif," ujar Hafidz.
Sebelumnya, mereka juga telah menyerukan untuk mengkosongkan kelas dan mengajak seluruh mahasiswa Bekasi ikut demo ke Gedung DPR/MPR.

Larangan Kantong Plastik di Bekasi